Now Hiring: Are you a driven and motivated 1st Line IT Support Engineer?

Pengetahuan Dasar Menu Food and Beverage Untuk Staff Pelayanan

Menu Food and Beverage
Blog

Pengetahuan Dasar Menu Food and Beverage Untuk Staff Pelayanan

Pengetahuan menu food and beverage menjadi hal utama yang wajib dikuasai oleh para staff pelayanan. Sebab, hal itu akan sangat menunjang kesuksesan suatu bisnis restoran.

Ketika tamu datang ke suatu restoran tentu yang pertama mereka lakukan adalah melihat menu. Pada saat itu juga tamu mungkin menemukan hidangan yang terdengar asing dan bertanya kepada waiter atau waitress.

Dalam keadaan inilah, keterampilan pengetahuan menu dari seorang waiter atau waitress sangat diperlukan agar dapat memberikan pelayanan terbaik.

Pengetahuan Menu Food and Beverage

Waiter Sedang Membawa Menu Hidangan
Waiter Sedang Membawa Menu Hidangan – Sumber: www.pexels.com

Berikut merupakan keterampilan pengetahuan dasar mengenai menu yang wajib diketahui bagi staff waiter atau waitress di restoran.

  1. Mampu menjelaskan hidangan pada menu dengan sederhana dan jelas, umumnya para tamu membutuhkan informasi menu sebelum memesan.
  2. Mampu mengucapkan nama makanan atau minuman dengan baik untuk menghindari kesalahan pemesanan terutama pada menu yang memiliki nama hampir mirip.
  3. Mengetahui bahan dasar serta cara memasak setiap hidangan untuk menghindari kesalahan menyarankan suatu menu yang mungkin tamu tidak suka atau alergi.
  4. Mengetahui apa saja bumbu atau saus yang dipakai dalam penyajian setiap hidangan menu.
  5. Mengetahui waktu persiapan setiap hidangan untuk memberitau tamu berapa lama mereka harus menunggu untuk hidangan yang dipesan.
  6. Mengetahui bagaimana cara penyajian suatu hidangan.
  7. Mengetahui mana bagian dapur yang memproduksi suatu hidangan seperti soup, steak, atau pastry.
  8. Mengetahui apa saja menu spesial sehari-hari, untuk mempermudah memberikan rekomendasi menu kepada tamu.
  9. Mengetahui bahan makanan apa yang kehabisan stok, untuk menghindari menawarkan tamu menu yang sedang tidak tersedia.
  10. Mengetahui apa saja hidangan khas di restoran tersebut.
  11. Mengetahui apa saja metode memasak alternatif yang bisa ditawarkan, bila tamu menginginkan metode khusus untuk memasak hidangan tertentu.
  12. Mengetahui harga makanan dan minuman yang ada pada menu restoran.
  13. Mengetahui ukuran porsi setiap hidangan agar dapat menyarankan porsi yang tepat kepada tamu.
  14. Mengetahui asal-usul dari hidangan-hidangan yang disediakan.
Menjelaskan Menu Kepada Tamu
Menjelaskan Menu Kepada Tamu – Sumber: www.pexels.com

Nah, itulah beberapa keterampilan pengetahuan dasar yang wajib untuk dimiliki oleh para staff pelayanan di restoran.

Baca juga:  Mengenal Psikologi Warna Untuk Usaha Makanan Dan Minuman

Leave your thought here

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Gratis Layanan konsultasi untuk mengetahui lebih lanjut tentang layanan ini, Kami siap melayani dengan senang hati, silahkan lengkapi form request dibawah ini.