7 Jenis Jenis Steak Untuk Menu Yang Lebih Menggugah Selera
7 Jenis Jenis Steak Untuk Menu Yang Lebih Menggugah Selera
Berbicara tentang jenis jenis steak, itu sangatlah bervariasi mulai dari Tanderloin hingga T-bone. Hidangan steak ini sering menjadi menu andalan di beberapa restoran.
Steak biasanya terbuat dari potongan daging sapi yang dimasak dengan cara dipanggang atau digrill. Menawarkan rasa daging yang kuat dan umumnya disajikan dengan saus dan tambahan seperti sayuran, kentang, dan salad.
Bagi anda yang sedang mencari ide untuk menu di restoran, berikut adalah beberapa ragam steak populer yang mungkin bisa menjadi inspirasi untuk anda.
Jenis Jenis Steak Untuk Menu Restoran
Tenderloin
Tenderloin merupakan salah satu jenis steak yang paling lembut dan mahal. Steak ini dibuat dari bagian dalam sapi yang jarang digunakan, sehingga dagingnya sangat lembut.
Memiliki rasa yang lembut dan lezat, dan biasanya disajikan dalam potongan-potongan besar yang tebal. Dagingnya cenderung sedikit lemak, sehingga teksturnya sangat halus.
Jenis steak ini hampir bisa ditemuai setiap restoran steak. Bisa menjadi pilihan yang sempurna untuk mereka yang mencari steak dengan teskstur yang lembut.
Rib Eye
Rib Eye merupakan steak yang sangat populer dan dihargai karena kandungan lemaknya yang tinggi. Dibuat dari bagian tulang rusuk sapi, yang menawarkan rasa dan tekstur yang khas.
Lemak dalam dagingnya memberikan rasa yang juicy, inilah yang membuatnya menjadi salah satu steak yang enak. Potongan dagingnya memiliki mata daging yang besar dan kaya akan marbling (garis-garis lemak).
Steak ini merupakan pilihan yang sempurna untuk mereka yang menyukai daging juicy dan beraroma.
Sirloin
Sirloin biasanya dijual dengan harga yang lebih terjangkau daripada Tenderloin atau Rib Eye, tetapi tetap memiliki rasa yang luar biasa.
Terbuat dari bagian pinggang sapi dan biasanya memiliki tingkat marbling yang lebih rendah dibandingkan dengan Rib Eye. Namun, memiliki tekstur daging yang lebih padat dan rasa daging yang kuat.
Steak ini sering disajikan dalam potongan-potongan besar dan cocok untuk berbagai metode memasak.
Flank
Flank steak berasal dari bagian perut sapi dan memiliki tekstur daging yang unik. Cenderung lebih berserat dibanding jenis steak lainnya.
Diperlukan perhatian khusus saat memasaknya, agar menghasilkan tekstur yang lembut.
Steak ini sering digunakan dalam hidangan seperti fajitas dan teriyaki steak. Memiliki rasa daging yang kuat dan cocok untuk mereka yang mencari sesuatu yang berbeda dalam dunia steak.
Wagyu
Wagyu merupakan jenis steak yang berasal dari sapi Jepang dan terkenal karena kandungan lemaknya yang tinggi. Memiliki marbling yang sangat kaya, yang membuatnya sangat lembut dan beraroma.
Rasa dagingnya sangat kaya dan gurih. Namun, karena kualitasnya yang tinggi, Wagyu biasanya lebih mahal daripada jenis steak lainnya.
Tomahawk
Tomahawk merupakan jenis steak yang unik karena disajikan dengan tulang panjang yang menyerupai gagang tomahawk.
Dibuat dari bagian atas tulang rusuk sapi yang mirip seperti Rib Eye. Bedanya tomahawk tetap menyediakan potongan tulangnya.
Umumnya memiliki ukuran yang besar dan cocok untuk dibagi bersama. Menawarkan rasa yang luar biasa dan cocok menjadi ide menu di restoran mewah.
T-Bone
T-Bone terbilang jenis steak yang unik karena menggabungkan dua potongan daging dalam satu steak: Tenderloin dan Strip Steak.
Disebut “T-Bone” karena memiliki tulang berbentuk T yang terlihat jelas di tengahnya. Memiliki rasa yang luar biasa, dengan Tenderloin yang lembut dan Strip Steak yang berlemak.
Steak ini sering disajikan dalam potongan porsi yang besar dan ideal untuk mereka yang ingin mencoba dua variasi steak dalam satu hidangan.
Beda Sirloin dan Rib Eye
Perbedaan antara sirloin dan rib eye ini dapat dilihan penggunaan bahannya. Sirloin dibuat dari bagian pinggang sapi, sedangkan, rib eye dari bagian tulang rusuk sapi.
Sirloin memiliki sedikit lemak marbling menghasilkan tekstur daging yang padat dan berserat. Sedangkan Rib eye, memiliki lebih banyak lemak marbling sehingga menghasilkan tekstur daging yang lembut.
Nah, itulah sedikit pembahasan mengenai jenis steak yang dapat memberikan anda ide untuk inspirasi menu. Semoga membantu!