Now Hiring: Are you a driven and motivated 1st Line IT Support Engineer?

Family Style Restaurant: Peluang Pasar & Tips Merancangnya

Family Style Restaurant
Blog

Family Style Restaurant: Peluang Pasar & Tips Merancangnya

Family style restaurant telah menjadi pilihan populer bagi banyak orang untuk menikmati hidangan bersama keluarga tercinta. Inilah mengapa konsep restoran ini layak untuk dipertimbangkan sebagai ide bisnis.

Dalam blog ini, kita akan membahas mengenai family style restaurant yang terdiri dari pengertian, peluang pasar, dan bagaimana tips merancangnya.

Pengertian Family Style Restaurant

Family Dinner
Family Dinner – Sumber: www.unsplash.com

Family style restaurant atau restoran keluarga merupakan konsep restoran yang dirancang khusus untuk mengakomodasi kebutuhan keluarga atau kelompok besar.

Restoran ini umumnya menawarkan suasana yang kasual dan ramah dengan dekorasi yang ceria dan penuh warna. Konsep ini tidak hanya mengedepankan kenikmatan kuliner tetapi juga memperkuat ikatan antar anggota keluarga.

Peluang Pasar

Restoran Keluarga
Restoran Keluarga – Sumber: www.unsplash.com

Keluarga

Keluarga dengan anak-anak sering mencari tempat makan yang nyaman dan bisa menampung semua anggota keluarga. Sehingga, konsep restoran ini dapat menjadi tempat yang tepat untuk para keluarga untuk berkumpul bersama.

Acara Khusus

Restoran keluarga ini juga sangat cocok untuk menjadi tempat untuk mengadakan  acara-acara seperti ulang tahun atau reuni karena umumnya menyediakan tempat yang luas dan porsi makanan yang besar dan bervariasi.

Tips Merancang Family Restaurant

Restoran Family Style
Restoran Family Style – Sumber: www.unsplash.com

Menentukan Konsep Dan Tema

Dalam menentukan tema, anda sebaiknya memilih tema restoran yang relevan dengan konsep family style. Sebagai contoh, tema pedesaan, vintage, atau rumah tradisional.

Desain Interior Yang Menarik

Anda dapat memilih menggunakan meja besar agar lebih banyak dapat menampung jumlah grup pelanggan. Pastikan juga ada cukup ruang di sekitar meja untuk kenyamanan bergerak.

Baca juga:  10 Tips Merancang Buku Menu Restoran Agar Menarik Pelanggan

Selain itu, pilih dekorasi yang sesuai dengan tema restoran dan dapat menciptakan suasana yang menyenangkan, misalnya lukisan keluarga atau gambar kartun anak.

Menu Yang Beragam

Sediakan menu beragam yang dapat dinikmati bersama atau berbagai usai. Terutama untuk anak-anak, anda dapat menyediakan menu-menu seperti es krim dan lain sebagainya.

Untuk menarik perhatian pelanggan, anda dapat merancang menu pilihan paket keluarga dengan harga spesial.

Pelayanan Yang Ramah Dan Profesional

Latihlah staf anda untuk memberikan pelayanan yang ramah, efisien, dan profesional. Staf yang baik akan membuat pelanggan restoran merasa dihargai dan nyaman.

Dorong staf untuk berinteraksi dengan pelanggan dengan cara yang ramah dan sopan. Sapaan yang hangat dan senyum dapat membuat pengalaman makan menjadi lebih menyenangkan.

Mengoptimalkan Ruang

Apabila ada ruang tersisa, anda dapat menyediakan area bermain untuk anak-anak agar mereka bisa bermain sambil menunggu makanan. Ini akan membuat orang tua merasa lebih nyaman dan santai.

Demikianlah pembahasan mengenai family style restaurant ini. Apakah anda tertarik untuk menerapkan ide konsep bisnis ini?

Leave your thought here

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Gratis Layanan konsultasi untuk mengetahui lebih lanjut tentang layanan ini, Kami siap melayani dengan senang hati, silahkan lengkapi form request dibawah ini.